Jatuh dari Lantai 9 Kalibata City, Korban Sempat Bergerak 25 Menit

Written By Solution Anti Virus on Tuesday, October 1, 2013 | 11:37 AM




Korban jatuh di atas rerumputan taman ebony, tepat di bawah jejeran koridor AT tower Ebony.Saat korban terjatuh terdapat beberapa warga yang sedang berkumpul di taman ebony. Namun saat korban terjatuh warga ketakutan, karna menyangka benda jatuh tersebut bom dan mereka menjauhi korban, Kalibata, Jakarta Selatan,Selasa,(1/10/2013). | KOMPAS.COM/SONYA SUSWANTI









JAKARTA, KOMPAS.com - Jatuhnya seorang pria dari lantai 9 Tower Ebony Apartemen Kalibata City disaksikan beberapa orang yang sedang duduk di taman. Saat tubuh itu jatuh, mereka kaget dan langsung menjauhi korban.

"Biasanya kan di Taman Ebony ini dijadikan tempat kongkow sama warga, waktu korban jatuh disangka korban itu bom, warga di taman berlarian menjauhi korban," ujar salah satu penghuni Tower Cendana uyang tidak mau disebutkan namanya, Kalibata City, Jakarta Selatan, Selasa (1/10/2013).

Menurutnya, korban masih bergerak setelah jatuh dari ketinggian. 25 menit kemudian, korban berhenti bergerak. Warga tidak ada yang berani memegang atau mendekati korban, hingga polisi datang dan melintangkan police line.

Heidy Amal, salah seorang penghuni Tower Ebony mengatakan, dari apartemennya di lantai 3, dia juga mendengar suara keras. Kemudian, ia melihat ke luar dari balkon. Dia kaget melihat ada seorang pria bercelana panjang, dan bersepatu biru, dalam posisi terlentang. Pria tersebut masih sempat menggerakkan tangannya.

Tim gabungan dari Polsek Metro Pancoran dan Polres Metro Jakarta Selatan sudah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) di tower Ebony, Kalibata City, Selasa (1/10/2013) dini hari.

Sementara di sebuah kamar di lantai 9, ditemukan seorang perempuan dengan leher tergorok. Dugaan sementara, kedua kejadian itu saling terkait.

Setelah melakukan olah TKP, polisi sudah meminta keterangan saksi di lokasi kejadian. Saksi yang diminta keterangan antara lain dua orang petugas keamanan dan orang yang membawa korban perempuan ke rumah sakit.




Editor : Ana Shofiana Syatiri
















Anda sedang membaca artikel tentang

Jatuh dari Lantai 9 Kalibata City, Korban Sempat Bergerak 25 Menit

Dengan url

http://motorcycleinnovation.blogspot.com/2013/10/jatuh-dari-lantai-9-kalibata-city.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Jatuh dari Lantai 9 Kalibata City, Korban Sempat Bergerak 25 Menit

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Jatuh dari Lantai 9 Kalibata City, Korban Sempat Bergerak 25 Menit

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger