XXI Kembali Gelar Kompetisi Film Pendek

Written By Solution Anti Virus on Friday, December 19, 2014 | 11:21 AM


Jakarta - Cinema XXI sebagai salah bioskop dengan jaringan terbesar di Indonesia konsisten mendukung perkembangan industri film di Indonesia. Salah satu bentuk dukungan itu adalah dengan memberikan wadah berkreasi untuk para sineas, melalui kompetisi film pendek yang pada 2015 akan menjadi tahun ketiga pelaksanaannya.


Chaterine Feng Keng selaku Direktur Festival ini menjelaskan proses pendaftaran The 3rd XXI Short Film Festival yang sudah berlangsung sejak 8 September hingga 10 Desember 2014 dan menjaring 641 judul film pendek.


Karya yang dilombakan itu terdiri dari fim pendek fiksi naratif sbenayak 471 film, film pendek dokumenter sbenayak 108 film dan film pendek animasi sebanyak 62 film.


"Kami merasa senang dan sekaligus bangga atas animo yang luar biasa dari para pembuat film di seluruh Indonesia, terlebih di tahun ketiga festival diadakan. Animo peserta yang mendaftar tahun ini sangat menggembirakan," kata Chaterine, Kamis (18/12).


Ia menjelaskan terjadi peningkatan jumlah peserta dibandingkan tahun lalu yang hanya mendapatkan 423 karya. Banyaknya peserta yang mendaftar di tahun ini dimaknai Chaterine sebagai bentuk kepercayaan bahwa kompetisi ini adalah tolak ukur perkembangan film pendek nasional.


Dari 471 karya yang masuk, panitia akan melakukan proses seleksi hingga terpilih hanya sepuluh finalis. Kesepuluh finalis ini akan memperebutkan penghargaan untuk kategori Film Pendek Terbaik, Film Pendek Pilihan Media, Film Pendek Penghargaan Khusus Indonesia Motion Pictures Associaton dan Film Pendek Favorit.


Para pemenang, nantinya diganjar piala dan uang tunai, beasiswa dan juga mendapatkan slot pemutaran film di seluruh jaringan Cinema XXI.


"The 3rd XXI Short Film Festival akan diselenggarakan pada 18-22 Maret 2015 di Epicentrum XXI Jakarta," kata Chaterine.


Dalam festival ini, akan dihadirkan pula film-film pendek asing dalam rangkaian program Internasional Shorts. Terdapa pula sesi diskusi dan workshop tentang film pendek dengan sineas handal Riri Reza.


Di acara ini juga akan diputar untuk kali pertama, teaser film animasi panjang Indonesia berjudul "Battle of Surabaya" produksi STMIK Amikom Yogyakarta.


"Kami mau kembangkan talent-talent di industri film animasi. Itu mengapa kami memilih Battle of Surabaya. Filmnya dibuat serius, trailernya jelas. Makanya kami masuk ke sort film. Kami kasih harapan ke animator muda kalau ada wadahnya," uajr Chaterine.


Tidak hanya menayangkan teaser-nya saja, di bulan Agustus tahun depan, Cinema XXI juga akan menayangkan film berbiaya produksi Rp 15 miliar. Erika Rizantie dari STMIK Amikom Yogyakarta yang dihadirkan dalam konferensi pers, menjelaskan saat ini trailer film Battle of Surabaya sudah mendapatkan sejumlah penghargaan di dunia perfilman internasional.


Tahun ini saja, trailer Battle of Surabaya berhasil masuk dalam nominasi Trailer Film Animasi Terbaik pada Golden Trailer Award. Di tahun 2013, trailer ini juga dipilih penonton menjadi pemenang di ajang International Movie Trailer Festival.


Battle of Surabaya bercerita tentang seorang penyemir sepatu yang memiliki pekerjaan sampingan sebagai pengirim surat di jaman sebelum kemerdekaan Indonesia. Proses pembuatan teaser maupun trailer film ini memakan waktu hingga dua tahun. Sedangkan untuk keseluruhan film, dikerjakan dalam waktu lima tahun.


Penulis: Rizky Amelia/MUT


Anda sedang membaca artikel tentang

XXI Kembali Gelar Kompetisi Film Pendek

Dengan url

http://motorcycleinnovation.blogspot.com/2014/12/xxi-kembali-gelar-kompetisi-film-pendek.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

XXI Kembali Gelar Kompetisi Film Pendek

namun jangan lupa untuk meletakkan link

XXI Kembali Gelar Kompetisi Film Pendek

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger