Revalina S Temat Main di Film Horor Lagi

Written By Solution Anti Virus on Tuesday, March 4, 2014 | 11:21 AM


Jakarta - Aktris Revalina S Temat untuk kedua kalinya membintangi film horor. Setelah berperan lewat film "Pocong 2" pada tahun 2006 lalu, kini ia kembali hadir film horor berjudul "Oo Nina Bobo".


"Di film ini aku berperan sebagai Karina, yaitu seorang dokter yang ambil S2 jurusan Psikologi. Dia lagi ambil kasusnya Ryan yang kena post traumatic stress disoder (PTSD),” katanya saat peluncuran poster dan trailer film "Oo Nina Bobo" di kantor Rapi Films, Jakarta, Senin (3/3).


Diakui Reva, demikian ia akrab disapa, punya alasan tertentu hingga memutuskan untuk kembali berakting dalam film horor. Peran yang ditampilkannya di film  garapan sutradara Jose Purnomo itu sangat berbeda dari sebelumnya, yang banyak menampilkan ketegangan daripada penampakan dan yang tak masuk akal.


“Ceritanya menarik. Menurut aku film ini berbeda dari film-film horor lainnya. Kita dikagetkan dengan sound-nya, bukan penampakan [mahluk gaib]. Aku cari cerita yang menarik dan belum pernah aku perankan, apalagi atmosfer horor yang ditampilkan berkualitas,” jelasnya.


Reva mengaku kesulitan berperan sebagai seorang pisikolog. Demi mendalami perannya, ia juga diharuskan menghafal istilah-istilah dalam ilmu psikologi yang belum dikenalinya.


Film tersebut menceritakan tentang seorang anak kecil bernama Ryan, yang trauma melihat kedua orang tuanya dibunuh oleh mahluk gaib di kediamannya. Untuk menemani Ryan tidur, Reva tak boleh mengiringi lagu nina bobo karena akan membangkitkan trauma Ryan sekaligus mengundang makhuk halus itu datang lagi ke rumahnya. Namun, usahanya untuk menyembuhkan Ryan juga dihalang-halangi oleh makhlus halus yang mendiami rumah tersebut.


Reva beradu akting dengan aktor cilik Firman Ferdiansyah sebagai Ryan dan Daniel Topan (Bams). Film "Oo Nina Bobo" akan diputar perdana secara serentak di bioskop pada 20 Maret 2014.


Anda sedang membaca artikel tentang

Revalina S Temat Main di Film Horor Lagi

Dengan url

http://motorcycleinnovation.blogspot.com/2014/03/revalina-s-temat-main-di-film-horor-lagi.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Revalina S Temat Main di Film Horor Lagi

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Revalina S Temat Main di Film Horor Lagi

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger