Biaya The Hobbit 2 Kali The Lord of The Ring

Written By Solution Anti Virus on Sunday, October 6, 2013 | 11:21 AM


Pembuatan trilogi The Hobbit telah menelan biaya lebih dari setengah miliar dolar, hingga saat ini. Biaya itu cukup mengejutkan karena mencapai dua kali lipat dari jumlah biaya film trilogi The Lord of The Ring.


Angka tersebut sudah termasuk honor pemeran utama dan aktor lainnya. Kemungkinan besar akan ada tambahan biaya sampai akhirnya pascaproduksi dua film berikutnya selesai.


Hingga 31 Maret lalu, produksi trilogi ini total sudah menelan biaya 676 juta dolar Australia atau US$ 561 juta.


Warner Bros dan sutradara, Peter Jackson sepertinya tidak berpikir banyak tentang biaya tersebut. Sebab baru film pertama yang dirilis, The Hobbit: An Unexpected Journey sudah meraih pendapatan US$ 1 miliar dan masuk jajaran film box office.


The Hobbit adalah prekuel dari The Lord of the Rings yang juga merupakan trilogi yang sukses di pasar dunia.


Film kedua dalam trilogi The Hobbit berjudul The Hobbit: The Desolation of Smaug, rencananya akan rilis Desember mendatang. Sementara film terakhir, The Hobbit: There and Back Again rencananya akan dirilis Desember 2014 mendatang.


Anda sedang membaca artikel tentang

Biaya The Hobbit 2 Kali The Lord of The Ring

Dengan url

http://motorcycleinnovation.blogspot.com/2013/10/biaya-hobbit-2-kali-lord-of-ring.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Biaya The Hobbit 2 Kali The Lord of The Ring

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Biaya The Hobbit 2 Kali The Lord of The Ring

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger