Jokowi Bakal Rombak Pasar Meruya Ilir

Written By Solution Anti Virus on Tuesday, April 23, 2013 | 11:37 AM





Jokowi Bakal Rombak Pasar Meruya Ilir





Penulis : Indra Akuntono | Selasa, 23 April 2013 | 11:03 WIB













JAKARTA, KOMPAS.com — Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo bakal merombak Pasar Lokasi Binaan Meruya Ilir, Kelurahan Meruya Utara, Kecamatan Kembangan, Jakarta Barat. Seluruh kios akan dibongkar dan dibangun sekitar 200-an kios baru di lokasi tersebut.


Pria yang akrab disapa Jokowi ini menjelaskan, pasar yang baru akan dibangun satu lantai. Anggaran yang dikucurkan untuk pembangunan pasar ini mencapai Rp 9 miliar.


"Semuanya mau dirobohkan, dibangun total dengan catatan pedagang enggak dipungut biaya," kata Jokowi saat meninjau Pasar Lokasi Binaan Meruya Ilir, Kelurahan Meruya Utara, Kecamatan Kembangan, Jakarta Barat, Selasa (23/4/2013).


Perombakan pasar dilakukan karena kondisi Pasar Meruya Ilir saat ini dianggap kotor, becek, dan semrawut. Ke depan, pasar yang baru akan dibangun lebih tertata rapi, pemetaan kios lebih jelas, dan manajemen diperbaiki.


Selama masa pembangunan, seluruh pedagang akan digeser ke lokasi sementara yang letaknya sekitar 100 meter dari lokasi pasar saat ini. Pembangunannya sendiri dimulai akhir Juli atau awal Agustus 2013 dan diprediksi memakan waktu sekitar 5-6 bulan.


"Pokoknya pedagang enggak dipungut biaya, cuma nanti dikenakan tarif retribusi harian Rp 5.000," ujarnya.






Editor :


Ana Shofiana Syatiri














Anda sedang membaca artikel tentang

Jokowi Bakal Rombak Pasar Meruya Ilir

Dengan url

http://motorcycleinnovation.blogspot.com/2013/04/jokowi-bakal-rombak-pasar-meruya-ilir.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Jokowi Bakal Rombak Pasar Meruya Ilir

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Jokowi Bakal Rombak Pasar Meruya Ilir

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger