Jokowi Tata PKL Bersama Lima Menteri

Written By Solution Anti Virus on Thursday, February 28, 2013 | 11:37 AM





Jokowi Tata PKL Bersama Lima Menteri





Penulis : Indra Akuntono | Kamis, 28 Februari 2013 | 11:19 WIB













JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta bersama lima menteri melakukan penataan pedagang kaki lima (PKL) di Jalan Damai, Daan Mogot, Jakarta Barat, Kamis (28/2/2013). Penataan PKL ini merupakan sosialisasi Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 125/2012 tentang Koordinasi Penataan dan Pemberdayaan PKL. Dengan menggandeng pihak swasta, sedikitnya 39 PKL yang menjajakan berbagai dagangan di sekitar Jalan Damai, direlokasi ke tempat yang jauh lebih layak.


Sebelumnya puluhan PKL itu berjualan di pinggir jalan dan sering menimbulkan kemacetan serta semrawut. Dalam penataan ini, para pemilik lapak PKL diberi bantuan sarana dan prasarana. Di antaranya bantuan modal sebesar Rp 100 juta pada pengurus koperasi PKL setempat dan bantuan sarana dagang kepada perwakilan PKL Museum Taman Fatahillah.


Selain itu, disahkan juga badan hukum koperasi setempat yang ditandai dengan penanda tanganan prasasti dan pelepasan 250 balon udara. Para menteri yang hadir di antaranya Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi, Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Muhaimin Iskandar, Menteri Perdagangan Gita Wirjawan, Menteri Koperasi dan UKM Syariffudin Hasan, serta Menteri Kesehatan Nafsiah Mboi.


Seluruh bantuan yang diberikan kepada para PKL merupakan bantuan dari pihak swasta. Penanggung jawab kegiatan, Muhamad Marwan yang juga merupakan Dirjen Pembangunan Daerah Kementerian Dalam Negeri mengatakan bahwa kegiatan penataan ini merupakan komitmen dan sinergitas 10 kementerian dengan swasta. Diharapkan semua pihak terkait dapat terpacu melakukan penataan PKL.


"Semoga bisa mendorong kementerian dan lembaga agar lebih fokus dan optimal melakukan penataan PKL," kata Marwan, dalam sambutannya.


Berita terkait, baca :


GEBRAKAN JOKOWI-BASUKI






Editor :


Hertanto Soebijoto















Anda sedang membaca artikel tentang

Jokowi Tata PKL Bersama Lima Menteri

Dengan url

http://motorcycleinnovation.blogspot.com/2013/02/jokowi-tata-pkl-bersama-lima-menteri.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Jokowi Tata PKL Bersama Lima Menteri

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Jokowi Tata PKL Bersama Lima Menteri

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger