KPK Periksa Komisaris PT Metaphora Terkait Hambalang

Written By Solution Anti Virus on Wednesday, October 31, 2012 | 11:12 AM


JAKARTA, KOMPAS.com - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali memeriksa petinggi PT Metaphora Solusi Global terkait kasus dugaan korupsi proyek Hambalang, Rabu (31/10/2012). Kali ini, yang diperiksa adalah komisaris perusahaan tersebut, Muhamad Arifin. Kepala Bagian Pemberitaan dan Informasi KPK Priharsa Nugraha mengatakan, Arifin akan dimintai keterangan sebagai saksi untuk tersangka kasus Hambalang, Deddy Kusdinar.

"Diperiksa sebagai saksi untuk DK (Deddy Kusdinar)," ujar Priharsa.

Selain Arifin, KPK akan memeriksa karyawan Bank BNI Tri Hayati. Sebelumnya, KPK memeriksa Direktur Utama PT Metaphora Solusi Global Rizal Syarifuddin sebagai saksi.

Adapun, PT Metaphora diduga sebagai perusahaan subkontraktor dari PT Yodya Karya dalam proyek Hambalang. PT Yodya Karya merupakan perusahaan BUMN yang bergerak di bidang konsultasi teknik konstruksi bangunan. Terkait penyidikan Hambalang, KPK pernah menggeledah Kantor PT Metaphora di kawasan Pasar Minggu, Jakarta Selatan. KPK juga sudah memanggil konsultan PT Yodaya Karya Irdham Alamsyah, Direktur Utama PT Yodya Karya M Basir, dan karyawan PT Adhi Karya Kushadi.

Selain itu, KPK memeriksa Arsitek PT Ciriajasa Cipta Mandiri Aditya Gautama dan Manajer Konstruksi PT Ciriajasa Cipta Mandiri Malemteta Ginting. PT Ciriajasa diketahui juga merupakan perusahaan konsultan proyek Hambalang.

Dalam kasus ini, KPK menetapkan Kepala Biro Keuangan dan Rumah Tangga Kementerian Pemuda dan Olahraga Deddy Kusdinar sebagai tersangka. KPK juga meminta pencegahan ke luar negeri atas nama beberapa pengusaha, yakni Direktur Ceriajasa Cipta Mandiri Aman Santoso, Direktur Yodha Karya Yudi Wahyono, dan Direktur CV Rifa Medika Lisa Lukitawati.

Menurut KPK, ada kerugian negara sekitar Rp 10 miliar yang timbul dari proyek Hambalang pada termin pertama. Proyek pembangunan pusat pelatihan olahraga itu dilakukan secara multiyears atau tahun jamak dalam tiga termin selama 2010 hingga 2012.

Baca juga:
KPK: Proyek Hambalang Rugikan Negara Rp 10 Miliar
Tujuh Indikasi Penyimpangan Proyek Hambalang
Hambalang Jadi Medan Pertempuran Politik
Kasus Hambalang, Siapa yang Sedang Menghitung Hari?
Pekan Ini, KPK Tentukan Tersangka Baru Hambalang

Berita terkait kasus ini dapat diikuti dalam topik:
Skandal Proyek Hambalang
Audit Investigasi Hambalang Diintervensi?






Editor :


Inggried Dwi Wedhaswary









Anda sedang membaca artikel tentang

KPK Periksa Komisaris PT Metaphora Terkait Hambalang

Dengan url

http://motorcycleinnovation.blogspot.com/2012/10/kpk-periksa-komisaris-pt-metaphora.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

KPK Periksa Komisaris PT Metaphora Terkait Hambalang

namun jangan lupa untuk meletakkan link

KPK Periksa Komisaris PT Metaphora Terkait Hambalang

sebagai sumbernya

0 komentar:

Post a Comment

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger