SURABAYA, KOMPAS.com - Enam duel, empat di kelompok putra dan dua di kelompok putri, bakal menghangatkan Kota Surabaya yang cerah pada hari pertama turnamen Bulu Tangkis Superliga 2013 di DBL Arena, Minggu (03/02/2013) pukul 13.00 WIB siang.
Di kelompok putra, juara bertahan Sangkuriang Graha Sarana (SGS) PLN Bandung memulai misi mempertahankan gelar dengan menghadapi klub Jepang, Tonami.
Tidak seperti saat merebut gelar juara dua tahun lalu di tempat yang sama, kali ini SGS tidak diperkuat bintang asal Malaysia Lee Chong Wei. Tahun ini, pebulu tangkis nomor satu dunia itu memperkuat Musica Champion. SGS bakal mengandalkan pemain tunggal mantan andalan Indonesia Taufik Hidayat, Kenichi Tago (Jepang), Wang Zhengming, dan lain-lain.
Semifinalis Superliga 2011 PB Tangkas Specs menjalani laga perdana melawan klub Jepang lainnya, Unisys. Mereka diperkirakan bertumpu pada pemain-pemain tunggal, seperti Simon Santoso (ranking 9 dunia) dan pemain asal Vietnam Nguyen Tien Minh (ranking 7 dunia). Unisys tangguh di nomor ganda, di mana rangking tiga dunia, Kenichi Hayakawa/Hiroyuki Endo tampil.
Pada sesi malam, mulai pukul 18.00 WIB, Musica Champion yang diperkuat Lee Chong Wei tampil menghadapi tim Malaysia Tigers. Laga ini mempertandingkan Chong Wei dengan rekan-rekannya satu timnas Malaysia. Musica juga memiliki Lee Hyun Il (Korea Selatan) dan pemain lokal Tommy Sugiarto di tunggal.
Pada nomor ganda, pemain veteran Sigit Budiarto juga siap turun gunung. "Ini kesempatan yang luar biasa. Meski saya sudah lama tidak main, ini jadi tantangan buat saya, apakah saya masih bisa memberikan yang terbaik buat Musica," ujar Sigit kepada wartawan.
Masih di kelompok putra, finalis dua Superliga sebelumnya, PB Jaya Raya Suryanaga Surabaya, menantang klub tradisional di Tanah Air lainnya, PB Djarum. Tim putra PB Djarum mengandalkan murni para pemain lokal binaan sendiri. Adapun Jaya Raya Suryanaga mengandalkan pemain tunggal Sony Dwi Kuncoro, yang belum lama ini tampil runner up di Malaysia Terbuka.
Di kelompok putri, dua laga hari ini baru menampilkan klub-klub asing. Separoh dari delapan tim peserta kelompok putri adalah klub-klub luar negeri. Pada sesi siang, Malaysia Tigers menantang Unisys (Jepang). Malam harinya, Korean Ginseng Corporation (KGC, Korea Selatan) menjajal Renesas (Jepang).
Jadwal hari Minggu (3/2/2013)
Pukul 13.00 WIB:
PUTRA: Tangkas Specs vs Unisys; SGS PLN vs Tonami
PUTRI: Malaysia Tigers vs Unisys
Pukul 18.00 WIB:
PUTRA: Malaysia Tigers vs Musica Champion; Jaya Raya Suryanaga vs Djarum
PUTRI: KGC vs Renesas
Anda sedang membaca artikel tentang
Enam Duel Hangatkan Hari Pertama
Dengan url
http://motorcycleinnovation.blogspot.com/2013/02/enam-duel-hangatkan-hari-pertama.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Enam Duel Hangatkan Hari Pertama
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Enam Duel Hangatkan Hari Pertama
sebagai sumbernya
0 komentar:
Post a Comment